Jokowi ke Menteri Agraria: Kalau Tak Tercapai Target Tahu Sendiri


Presiden Jokowi juga membagikan sertifikat tanah kepada warga saat kunjungan kerja di Cirebon, Jawa Barat. Sebanyak 1.989 warga dari Cirebon dan wilayah Jawa Barat lainnya menerima sertifikat tanah.

"Saya ingin melihat semuanya yang memegang sertifikat tolong diangkat ke atas. Mau saya hitung dulu. Kalau nggak dihitung seperti itu nanti simbolis yang diberikan hanya 12 yang lain nggak diberikan," ujar Jokowi di Lapangan Ranggajati, Cirebon, Jawa Barat, Kamis (13/4/2017).

Para penerima sertifikat itu berasal dari Kabupaten Kuningan, Kabupaten Cirebon, Kabupaten Indramayu, Kabupaten Majalengka, Kota Cirebon, Kabupaten Ciamis, Kota Tasikmalaya, Kabupaten Tasikmalaya, Kota Banjar, Kabupaten Subang, dan Kabupaten Pangandaran. Masing-masing wilayah memiliki jumlah penerima yang berbeda-beda.

"Karena target kita untuk pembagian sertifikat ini bukan angka yang kecil. Dulu kalau se-Indonesia dari Sabang sampai Merauke setahun paling banyak 400.000 sampai 500.000. Sekarang targetnya tahun ini 5 juta sertifikat harus diberikan," tutur Jokowi.

Dia juga menargetkan tahun 2018 sebanyak 7 juta sertifikat dibagikan. Tahun depannya lagi ada 9 juta sertifikat.

"Ini janjian saya dengan Pak Menteri BPN/Pak Menteri Agraria janjiannya angkanya itu. Kalau tidak tercapai tahu sendiri. Risikonya bekerja dengan saya pakai target dan targetnya pasti tidak kecil," kata Jokowi.

Hadir pula Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala BPN Sofyan Djalil dalam acara tersebut. Sofyan juga memberi sambutan tentang capaian pembagian sertifikat tanah di Jawa Barat.

Di Jawa Barat sendiri saat ini sudah ada 370.000 sertifikat dibagikan. Jokowi menargetkan ada 500.000 sertifikat untuk tahun ini. 
(bpn/idh)

0 Response to "Jokowi ke Menteri Agraria: Kalau Tak Tercapai Target Tahu Sendiri"

Posting Komentar